Kerjasama Hima PBA UNU Purwokerto Bersama HMPS PBA UIN Saizu Purwokerto.

Baru-baru ini Fakultas Agama Islam secara serenta telah melakukan Muswa atau Musyawarah Mahasiswa, yang membahas mengenai LPJ HIMA dan Pemilihan Ketua HIMA yang baru. Dimana mahasiswa PBA juga ikut meramaikan acara tersebut. Singkatnya dalam menunjang keberlangsungan organisasi banyak hal hal yang perlu di kedepankan seperti Keaktifan, Komunikasi yang baik serta koordinasi. Sehari seusai kegiatan Muswa, HIMA PBA langsung melakukan kegiatan perdana kolaborasi dengan HMPS PBA UIN Saizu. Yaitu Kegiatan Kelas Bisnis dan Sharing Organisation.

Awalnya kegiatan diisi dengan kelas bisnis yang dipandu oleh Ka Ardy. Aktivis IPNU yang menekuni bidang kuliner. Materi  yang diberikan berkaitan kewirausahaan, hal ini sesuai dengan Visi Misi UNU Purwokerto. Artinya kegiatan kewirausahaan seperti ini perlu kiranya dibekalkan kepada mahasiswa. Agar tumbuh semangat dan paham tentang tantangan wirausaha. Ka Ardy menjelaskan bahwa wirausaha itu adalah pekerjaan yang mulia. Secara singkat setelah pembicara menyelesaikan materinya dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dan setelah itu ada sesi istirahan dan sholat yang kemudian masuk pada sesi sharing organisation. 

HMPS PBA UIN Saizu, bisa mendapat jam terbang banyak sampai detik ini karena keorganisasiannya sudah berjalan lama dan sudah mengalami beberapa peralihan generasi, tentu dari itu segi Keorganisasiannya banyak mengalami kemajuan dalam menyusun & membuat acara. Beberapa perhelatan acara yang sudah dijalankan tak lepas dari program kerja yang telah disusunnya, keaktifan pada diri seksi/Divisi/Team koordinator yang di bawah naungan Ketua yang tertanam pada anggota HMPS UIN PBA Saizu cukup sebagai ilustrasi percontohan HIMA PBA UNU Purwokerto, karena dilihat dari pandangan keharmonisan, saling membantu dan saling bekerjasama sangat terlihat, dari hal itulah kita bisa mencoba, meniru menjadikannya referensi.

Tidak sebatas itu saja, yang dibangun dalam organisasi HMPS PBA UIN Saizu adalah rasa kepemilikan (sense of belonging) setiap koordinator dalam masing-masing divisi, sehingga kegiatan yang mereka dapat dijalankan dengan baik dan terorganisir. Program kerja yang sudah didiskusikan HIMA PBA UNU Purwokerto bersama ketua dan team koordinator divisi HMPS PBA UIN Saizu, bisa sebagai pembanding untuk membuat acuan melangkah ke depannya.

Kolaborasi antara HMPS PBA UIN saizu dengan HIMA PBA UNU tidak hanya membahas keorganisasian dan per devisian saja, namun secara langsung dari petingginya membuka ruang selebar-lebarnya untuk bergabungnya HIMA PBA UNU Purwokerto dalam organisasi ITHLA (Ittihadu Tholabah Qism Lughah Arabiyyah) atau Perkumpulan Mahasiswa Bahasa Arab, hubungan ini bisa sebagai tambahan relasi pada personal mahasiswa,umumnya pada bidang keorganisasian.

“Setelah diskusi yang kami lalui, hasil di atas sebagian besar bertumpu kepada cara bergerak dan koordinasi yang baik,harapan dengan riview ini HIMA PBA UNU purwokerto bisa mendapatkan wawasan keorganisasian dari Universitas lain (diluar Universitas Nahdlatul Ulama) dengan tujuan bisa memulai pergerakan yang lebih aktif demi keberlngsungan organisasi Himpunan mahasiswa pendidikan bahasa arab universitas nahdlatul ulama purwokerto.” Pungkas Yogi Suprayogi, Ketua HIMA PBA UNU Purwokerto.

Acara yang diselenggarakan pada Ahad, 26 November 2023 benar-benar acara perdana HIMA PBA UNU Purwokerto yang sangat berkesan, seolah mengawali keorganisasian HIMA dengan penuh semangat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *